Cara menghilangkan garis - garis tanda hitam di perut saat ibu hamil

Trikmenjagakehamilan - Pada saat bunda hamil selama 9 bulan lebih normalnya pasti akan terjadi perubahan bentuk dan ukuran perut. Ukuran perut yang semakin besar ini akan membuat kulit disekitar perut menjadi tertarik karena fleksibilitasnya, kulit perut yang tertarik ini akan menyebabkan garis - garis tanda seperti bekas cakaran. Bekas tanda ini pada umumnya sering disebut sebagai Stretch mark. Pada artikel kali ini kita akan membahas tips mudah menghilangkan strech mark yang timbul selama masa kehamilan.

Pada sebagian besar wanita hamil stretch mark biasanya muncul saat usia kehamilan memasuki 5 bulan lebih. Dimana ibu hamil mengalami pembesaran pada perut sebagai tanda berkembangnya janin di dalam rahim. Wanita hamil juga biasa mengalami kenaikan badan yang cukup signifikan. Rata-rata, minimal kenaikan berat badan 10 kg terjadi pada wanita hamil. Sehingga kulit meregang tidak hanya pada bagian perut, juga pada lengan, payudara, pinggul, paha, dan bokong. Stretch mark juga dapat terjadi pada seseorang yang sebelumnya mengalami kegemukan dan berubah menjadi kurus.

cara-menghilangkan-dan-mengatasi-tanda-guratan-hitam-stretch-mark-saat-hamil

Saat peregangan terjadi, kemunculan stretch mark atau guratan ini biasanya disertai rasa gatal. Jika digaruk secara berlebihan, dapat menyebabkan luka pada kulit. Tetapi, kemunculan stretch mark tergantung keelastisan kulit tiap orang. Jika seseorang memiliki kulit yang elastis, kemungkinan saat hamil dan setelahnya tidak akan timbul stretchmark. Biasanya, ini bersifat genetik. Jika ibu Anda tidak mengalami stretch mark, mungkin Anda dapat terhindar juga dari masalah ini.

Pada wanita hamil yang telah melahirkan garis-garis akan memudar setelah bayi lahir, namun umumnya tidak dapat hilang 100% karena sudah terjadi robekan di bagian jaringan bawah kulit. Itulah, sebabnya kehadiran stretch mark menjadi sesuatu hal yang kurang menyenangkan bagi wanita hamil.

Cara menghilangkan Strech mark

  • Rajin mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung vitamin A, C dan E.
  • Konsumsi makanan yang mengandung cukup vitamin A, C dan E, karena vitamin-vitamin ini berguna untuk menjaga kulit agar segar dan sehat.
  • Rajin mengoleskan minyak zaitun, minyak biji bunga matahari serta pelembab non-allergenic aman setelah mandi.
  • Memenuhi kebutuhan protein terutama albumin yang cukup agar kolagen kulit tetap terjaga selama kehamilan. Contoh menu makanan yang cukup banyak mengandung albumin adalah telur lele putih. Buah-buahan segar sumber vitamin alami seperti jeruk, stroberi, tomat dan sebagainya.
  • Air minum yang cukup juga diperlukan untuk menjaga kulit segar dan elastis.
  • Gunakan pelembab kulit yang aman bagi tubuh. Sebisa mungkin tidak menggunakan obat yang mengandung steroid dalam jangka panjang.
  • Bagi wanita yang tidak hamil harus menghindari kelebihan berat badan secara tiba-tiba, serta meningkatkan gaya hidup sehat dan mengatur kembali jadwal latihan fisik.

Tindakan lebih lanjut untuk mengatasi strechmark bisa dilakukan dengan Mikrodermabrasi, kimia dan operasi laser oleh dokter kulit. Tapi ini tidak dianjurkan untuk ibu hamil dan menyusui, karena dapat membahayakan bayi yang masih belum lahir.

Comments